Nasional

Uskup Agung Jakarta Sebut Membuang Makanan Sama Dengan Merampas Hak Orang Lain

Avatar of Redaksi Beritakanal.net
19
×

Uskup Agung Jakarta Sebut Membuang Makanan Sama Dengan Merampas Hak Orang Lain

Sebarkan artikel ini
Uskup Keuskupan Agung Jakarta Ignatius Kardinal Suharyo (tengah) saat konferensi pers di Gereja Katedral Jakarta, Senin (25/12/2023). Foto: Anton/BeritaKanal.net
Uskup Keuskupan Agung Jakarta Ignatius Kardinal Suharyo (tengah) saat konferensi pers di Gereja Katedral Jakarta, Senin (25/12/2023). Foto: Anton/BeritaKanal.net
58 / 100

Jakarta, Uskup Keuskupan Agung Jakarta Ignatius Kardinal Suharyo menyebut, sisa makanan yang dibuang mencapai angka Rp300 triliun.

“Memang makanan yang dibuang sebagai sampah pada tahun 2022 kalau di-rupiah-kan jumlah Rp 330 triliun,” ujar Suharyo dalam konferensi pers di Gereja Katedral Jakarta, Senin (25/12/2023).

Padahal, menurut Suharyo sebanyak 21,6 persen anak di Indonesia masih mengidap stunting.

Baca juga: Uskup Agung Jakarta Serukan Umat Katolik Jangan Golput Saat Pemilu 2024

“Sementara anak-anak kita kurang gizi, makanan yang dibuang sekian banyak,” ucap dia.

Oleh karena itu, Suharyo meminta umat Katolik menyadari bahwa membuang makanan sama dengan merampas hak orang lain. Dia mengajak umat Katolik lebih peduli dengan tidak membuang makanan.

“Kadang-kadang matanya lebih besar dari pada perutnya dipesan tetapi nanti tiga perempat (porsinya) dibuang, hanya sedikit saja yang dicicipi, itu termasuk dosa merampas hak orang miskin,” kata Suharyo.