Olahraga

All England 2024, 6 Pebulutangkis Indonesia Akan Bertanding Hari ini

Avatar of Redaksi Beritakanal.net
22
×

All England 2024, 6 Pebulutangkis Indonesia Akan Bertanding Hari ini

Sebarkan artikel ini
1710219646960
56 / 100

Jakarta, Enam pebulutangkis Indonesia akan bertanding di hari pertama ajang All England 2024 yang akan dimulai 12 Maret 2024 di Utilita Arena Birmingham, Inggris.

Pertandingan akan dimulai pukul 17.00 wib dan akan digelar secara bersamaan di 4 court.

Adapun keenam pebulutangkis Indonesia yang bertanding pada hari ini di court satu yakni tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung yang menempati unggulan ketujuh dan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Gregoria akan menghadapi pebulutangkis Singapura Yeo Jia Min dipertandingan ke-9 court satu, sementara itu dipertandingan terakhir (kesepuluh) court satu hari ini berlangsung Apriyani/Siti Fadia akan berhadapan dengan ganda putri India Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela.

Tunggal putra Indonesia yang berada di unggulan kelima, Anthony Sinisuka Ginting akan bermain di court kedua di pertandingan kelima dan akan menghadapi pebulutangkis China Taipei Lee Chia Hao.

Di court ketiga ada ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana akan berduel dengan ganda putra asal Skotlandia Alexander Dunn/Adam Hall akan bermain dipertandingan ketiga.

Ganda campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan bertanding dipertandingan ke-7 pada court ketiga akan berhadapan dengan ganda campuran unggulan kelima asal Tiongkok Jiang Zhenbang/Wei Yaxin.

Sementara ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan menantang unggulan kedelapan asal Tiongkok Tang Chun Man/Tse Ying Suet akan bermain dipertandingan kelima di court keempat.